Widget HTML #1

Cegah Penularan Virus, Rutin Bersihkan Hapemu ya Lurrr!

Rutin Bersihkan Handphone, Cegah Penularan Virus
Gambar oleh relexahotels via Pixabay
Infomoga.com -- Menjaga kebersihan diri, salah satu langkah antisipasi menghindari terserang virus dan bakteri yang bisa memicu timbulnya penyakit. Namun, sebaiknya kamu juga harus memastikan benda-benda disekitarmu dalam keadaan bersih.

Salah satunya yakni handphone atau ponsel, benda yang paling sering lekat dengan keseharian kita. Ahli menyarankan kita untuk rutin bersihkan handphone.

Baca juga: Milenial Bangun Tidur Langsung Buka Hape, Kamu Salah Satunya?

Profesor William Keevil, dari University of Southampton menjelaskan kemungkinan tertular virus atau bakteri seperti virus corona baru dari handphone bisa saja terjadi.

Hal itu dikarenakan tetesan yang keluar saat bersin dan batuk dari orang yang terinfeksi bisa menempel pada benda termasuk handphone.

"Anda bisa mencuci tangan, tetapi jika Anda mulai menyentuh layar ponsel Anda dan kemudian menyentuh wajah Anda, itu berpotensi terinfeksi," jelasnya, dikutip dari Detikcom dan The Sun, Jumat (5/2/2020)

Senada dengan Prof William, ahli mikrobiologi Profesor Mark Fielder di Kingston University, menjelaskan membersihkan ponsel secara rutin merupakan hal yang penting dilakukan.

"Saya menyarankan untuk membersihkan ponsel Anda dengan larutan alkohol, dan mungkin tidak meminjamkan dulu handphone Anda," jelas Mark.

Baca juga: Masuk Indonesia, Ini Ciri-Ciri dan Gejala Virus Corona yang Perlu DIketahui

Jadi, intinya pastikan handphonemu tetap bersih ya lurr. Kamu bisa menggunakan larutan alkohol maupun cairan atau tisu disinfektan untuk membersihkan handphonemu.

Karena Islam juga mengajarkan "Kebersihan adalah sebagian dari Iman."

Nah, Bersihna handphonemu saiki lurr!

Post a Comment for "Cegah Penularan Virus, Rutin Bersihkan Hapemu ya Lurrr!"